Senin, 16 Februari 2009

Peluang tetap ada

Selamat pagi.

Memperbaiki krisis yang sedang berlangsung ini tidak akan mudah semudah membalik telapak tangan. Kris nampaknya masih akan berlangsung lama. Apakah peluang masih ada? IHSG akhir minggu lalu naik 1%. Pada saatnya dia akan turun lagi. Naik-turun, naik turun. Bukankah itu peluang? Kita tidak usah menunggu IHSG rebound untuk memperoleh peluang. Tentu saja keadan ini berlaku untuk trader.

Peluang akan ada juga untuk para investor. Hanya saja investor harus lebih sabar menunggu. Rentang waktu kesabaran trader dan investor berbeda seperti halnya taktik dan strategi yang dipakai oleh para investor dan trader yang berbeda pula. Jadi dalam hal ini yang penting adalah bagaimana membedakan antara trader dan investor.

Jika saja kita seorang trader bukan tidak mungkin kita memeproleh keuntungan yang besar dengan modal yang tidak terlalu besar yang dapat menambah pendapatan kita. Akan tetapi jangan mimpi karena usaha untuk mencapainya juga tidaklah semudah membalik telapak tangan.

Selama kita mau berjuang dan berusaha maka peluang tetap terbuka.

ER

Tidak ada komentar: